Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) Di MTsN 3 Kediri

    Kabupaten Kediri, Provinsi Jawa Timur (MTsN 3) - Tim Penilai (PKKM) 4 Tahun yang beranggotakan dua pengawas Muniruddin dan Samsul Hadi dengan diketuai Kasi Pendma, Enim Hartono sampai di MTsN 3 Kediri pukul 08.00 wib, Kamis (13/8). Pelaksanaan PKKM di tengah pandemi dilakukan dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

   Sebelum memulai pengecekan dan penilaian PKKM, Kasi Pendma dalam pengarahanya menyampaiakn tujuan dari PKKM ini yakni untuk mengevaluasi kinerja kepala madrasah selama menjabat. Selain itu untuk mengetahui inovasi apa saja yang sudah dilakukakn untuk madrasah. "Seorang kepala madrasah harus bisa menjadi contoh untuk bawahannya dan selalu memiliki inovasi untuk kemajuan madrasahnya," tegasnya.

    Selanjutnya presentasi dari Jamiluddin selaku Kepala MTsN 3 Kediri. Ia menjabarkan mulai sejarah berdirinya madrasah, struktur keanggotaan tenaga pendidik, sarana dan prasarana. Selain itu Jamil juga menjelaskan prestasi yang pernah ia raih dan prestasi dari siswa atau bapak/ibu tenaga pendidiak di madrasah.

   Kemudian dilanjutkan  dengan pengecekan berkas PKKM yang dipimpin langsung Enim Hartono dan Tim. "Berkas PKKM yang bagus adalah berkas dengan penjabaran yang detail namun ringkas dan mudah dipahami,’’ terang Munir, pengawas dan tim Penilai PKKM. Di akhir Penilaian Samsul memberikan tambahan PKKM di MTsN 3 Kediri berjalan dengan lancar meski ada sedikit kekurangan itupun masih wajar dan bisa segera dibenahi.

Sebelum meninggalkan madrasah, Kasi Pendma dan tim penilai melihat ruang/ruang di MTsN 3 Kediri. Kegiatan PKKM 4 Tahun selesai pukul 11.00 wib.

(hms/mtsn3kdr)

Tulisan Lainnya
Penutupan Pondok Ramadhan MTsN 3 Kediri bersama Gus Asep dari PP. Al Badriyah Al-Hikmah Purwoasri

      Kab. Kediri (MTsN 3 )-Bertampat di Aula As-Sholih telah berlangsung acara Penutupan Pondok Ramadhan di MTsN 3 Kediri, (28/3).  Sebelumnya telah dilaksanakan ke

28/03/2024 11:45 - Oleh Administrator - Dilihat 11 kali
Antusiasme Siswa SD/MI ikuti Seleksi PPDBM MTsN 3 Kediri Jalur Reguler Tahun Pelajaran 2024/2025

   Kab. Kediri (MTsN 3) - Tengah berlangsung seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru Madrasah  (PPDBM) MTsN 3 Kediri jalur reguler Tahun Pelajaran 2024/2025, Ahad (24/3). S

24/03/2024 09:59 - Oleh Administrator - Dilihat 206 kali
Tingkatkan Keimanan dan Ketaqwaan Keluarga Besar MTsN 3 Kediri berikan Santunan Yatim Piatu dan Dhuafa di Bulan Suci Ramadhan

   Kab.Kediri (MTsN 3) – Sebagai bentuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan pada bulan Ramadhan Keluarga Besar MTsN 3 Kediri menggelar acara santunan yatim piatu dan dhu

21/03/2024 21:52 - Oleh Administrator - Dilihat 29 kali
Pembinaan Terpadu ASN dan Non-ASN MTsN 3 Kediri oleh Kakankemanag, Kasubag TU, Kasi Pendma, dan Analis Kepegawaian

     Kab. Kediri (MTsN )-Di hari pertama masuk pasca LPP (Libur Permulaan Puasa), MTsN 3 Kediri adakan Pembinaan Terpadu ASN dan Non-ASN oleh Kakankemanag, Kasubag TU, Ka

13/03/2024 13:57 - Oleh Administrator - Dilihat 27 kali
Sambut Bulan Suci Ramadhan dan Idul Fitri, Siswa-Siswi MTsN 3 Kediri Ikuti Apel Ikrar Anti Kekerasan dan Tanpa Petasan

   MTsN 3 (Kab. Kediri) – Bertempat di depan halaman Aula As-Sholih siswa-siswi kelas 7 da 8  MTsN 3 Kediri  ikrakan anti kekerasan dan tanpa petasan pada bula

08/03/2024 10:30 - Oleh Administrator - Dilihat 74 kali